Membuat Disinfektan Rumahan (mandiri)

Daftar 18 produk disinfektan rumah tangga
st🚫p C📛ViD 19

Bismillah...
Smoga kita terhindar dari Covid 19.
Aamiin...

Berikut ini daftar sementara produk disinfektan rumah tangga atau produk pembersih untuk disinfeksi virus corona yang telah disurvei secara terbatas serta cara pengencerannya:
rmco.id
1. Aquatabs
Multipurpose dengan bahan aktif sodium dichloroisocyanurate.

2. Bayclin Lemon
dengan bahan aktif sodium hypochlorite 5,25 persen.
Tindakan tambahan:
korosif terhadap logam, bersihkan kembali dengan kain basah setelah 10 menit dan encerkan 20 ml per 1 liter air.

3. Bayclin Regular
dengan bahan aktif sodium hypochlorite 5,25 persen.
Tindakan tambahan:
korosif terhadap logam, bersihkan kembali dengan kain basah setelah 10 menit dan encerkan 20 ml per 1 liter air.

4. Bebek Kamar Mandi
dengan bahan aktif benzalkonium klorida (0,1 persen)

5. Bratacare Disinfectane Concentrate
dengan bahan aktif quarternary ammonium compound (45g/L atau 4,5 persen) encerkan 10 ml per 1 liter air.

6. Clorox Disinfecting Bleach
dengan bahan aktif sodium hypochlorite (7,4 persen)
Tindakan tambahan:
korosif terhadap logam, bersihkan kembali dengan kain basah setelah 10 menit dan encerkan 10 ml per 1 liter air.

7. Clorox Toilet Bowl Clener With Bleach
dengan bahan aktif sodium hypochlorite (2,4 persen)
Tindakan tambahan:
korosif terhadap logam, bersihkan kembali dengan kain basah setelah 10 menit dan encerkan 40 ml per 1 liter air.

8. Dettol All In One Disinfectant Spray
dengan bahan aktif Alkyl Dimethyl Benzyl.

9. Dettol Antiseptic Liquid
dengan bahan aktif chloroxylenol (4,8 persen) encerkan 25 ml per 1 liter air.

10. Dettol Pembersih Lantai Citrus
dengan bahan aktif benzalkonium klorida (1,1856 persen), encerkan 45 ml per 1 liter air.

11. Dettol Pembersih Lantai Multiaction 4 in 1
dengan bahan aktif benzalkonium klorida (1,1856 persen), encerkan 45 ml per 1 liter air.

12. Mr. Muscle Axi Triguna Pembersih Lantai
dengan bahan aktif benzalkonium chloride (0,15 persen), ethoxylated linear alcohol (0,6 persen), encerkan 1 bagian dalam 2 bagian air.

13. Proclin Pemutih
dengan bahan aktif sodium hypochlorite 5,25 persen.
Tindakan tambahan:
korosif terhadap logam, bersihkan kembali dengan kain basah setelah 10 menit dan encerkan 20 ml per 1 liter air.

14. Septalkan
dengan bahan aktif benzalkonium klorida (0,095 persen), encerkan 1 bagian dalam 1 bagian air.

15. Soklin Pemutih
dengan bahan akif sodium hypochlorite (5,25 persen)
Tindakan tambahan:
korosif terhadap logam, bersihkan kembali dengan kain basah setelah 10 menit dan encerkan 20 ml per 1 liter air.

16. SOS Pembersih Lantai Antibacterial
dengan bahan aktif benzalkonium chloride (1 persen), encerkan 50 ml dalam 1 liter air.

17. Wipol Pembersih Lantai Cemara
dengan bahan aktif pine oil (2,5 persen), encerkan 1 bagian dalam 9 bagian air.

18. Wipol Pembersih Lantai Sereh & Jeruk
dengan bahan aktif ethoxylated alcohol (3 persen) dan Benzalkonium chloride (1,25 persen), encerkan 40 ml dalam 1 liter air.

Adapun formula pengencerannya sebagai berikut:
Volume larutan awal = (konsentrasi akhir yang diinginkan x volume larutan akhir)/konsentrasi awal produk Volume air yang ditambahkan = volume larutan akhir - volume larutan awal

Contoh:
Pengenceran produk yang mengandung sodium hypochlorite 5,25 persen menjadi sodium hypochlorite 0,1 persen untuk volume akhir 1000 ml sebagai berikut:

Volume larutan awal = (0,1 persen x 1000 ml) / 5,25 persen = 19.05 ml (bisa gunakan 20 ml saja untuk memudahkan)

Volume air yang ditambahkan = 1000 ml-20 ml = 980 ml air (bisa menggunakan air kran)

Untuk memudahkan, bisa saja tambahkan 20 ml larutan produk ke dalam 1000 ml air, dalam contoh ini konsentrasi akhir hanya akan berbeda sedikit.

sumber:
KOMPAS.com | 27.03.2020

Comments

Subscribe Us